Resep Lontong Lodeh yang Uenak

Kreasi Dapur Ghazi kembali mau share resep rumahan yang layak banget di coba di rumah. Cekidot.

https://www.birulangit.id/?m=1



Lontong Lodeh⁣
Ala @mama_syifa_hana

5 bh lontong ( beli jadi )⁣
2 bh manisa/labu siam/jepan⁣
5 bh tahu goreng⁣
2 bungkus tempe ukuran kecil⁣
2 lembar daun salam⁣
5 cm lengkuas⁣
1 bungkus santan instan⁣
Gula garam dan kaldu bubuk secukupnya⁣

Bumbu (haluskan)⁣
5 siung bawang merah⁣
3 siung bawang putih⁣
5 cm kunyit⁣
2 bh cabe merah, buang bijinya⁣
5 bh cabe rawit (sesuaikan selera)⁣
3 butir kemiri sangrai⁣
1 sdt ketumbar sangrai⁣
1 ruas kencur⁣

Potong-potong labu siam sesuai selera. Iris-iris tahu goreng. Potong-potong tempe sesuai selera. Sisihkan.⁣

Didihkan air bersama lengkuas dan daun salam. Tumis bumbu halus hingga matang dan tanak. Masukkan tumisan bumbu ke dalam rebusan air. .⁣
Masukkan irisan labu siam. Bumbui dengan gula garam dan kaldu bubuk. Masak hingga labu siam setengah matang.⁣

Masukkan irisan tahu, tempe dan santan. Masak hingga matang sambil sesekali diaduk agar santan tidak pecah. Koreksi rasa.⁣

Tata potongan lontong di piring, tuang kuah lodeh. Sajikan hangat-hangat.⁣

Selamat Mencoba!!

Post a Comment

0 Comments